Untuk upaya perlindungan terhadap penyebaran virus, mallware, dan sebangsanya menginfeksi email pelanggan, maka standarisasi konfigurasi server email kami menggunakan konfigurasi dari cPanel terbaru yang hingga saat ini menerapkan filtering / blokir terhadap email yang mengandung file ber-ekstensi sebagai berikut :

.ad[ep], .bat, .chm, .cmd, .com, .cpl, .crt, .eml
.exe, .hlp, .hta, .inf, .ins, .isp, .jse?, .lnk
.mdb, .ms[cipt], .pcd, .pif, .reg, .scr, .sct
.url, .vb[se], ws[fhc])

Setiap email yang melampirkan file attachment maupun body email dengan ekstensi file yang tersebut diatas akan direject oleh server kami dan akan diberikan pesan kegagalan (error messages).

File ekstensi tersebut diblokir karena file tersebut sangat berpotensi terinfeksi virus, trojan, dapat digunakan untuk menjalankan program yang dapat merusak sistem operasi dan sering digunakan oleh para spammer maupun hacker menyerang korbannya yang pada akirnya bisa merusak komputer maupun sistem komputer pelanggan.

Apabila ingin tetap menerima email dengan file tersebut, bisa menggunakan alternatif melakukan zip pada file yang akan dikirim dimana .zip merupakan salah satu ekstensi yang diperbolehkan hampir disetiap server di seluruh dunia.

~ Kebijakan setiap server berbeda pada setiap perusahaan dan setiap waktu namun pada umumnya tetap merujuk pada standarisasi global yang telah disepakati secara langsung maupun tidak langsung.

Leave a Reply